Keajaiban ASI
Bagi Anda yang memiliki putra atau putri yang berusia di bawah 2 tahun, saya menyarankan untuk memberikan ASI eksklusif daripada susu formula.
Istri saya pun demikian. Dirinya mati-matian menstok ASI di dalam frezer selama beberapa hari demi menjaga asupan nutrisi terbaik untuk anak kami.
Mengapa? Karena selain ASI bisa mengikat perasaan batin dan cinta antara ibu dan anak, ternyata kandungan ASI luar biasa. Apa saja? Berikut enam kandungan ASI yang saya rangkum dari beberapa literatur:
- ASI adalah satu-satunya cairan di bumi dengan gizi yang paling lengkap (seperti protein, mineral, karbohidrast, vitamin dan lemak). Meski sangat komplit, menurut Medizone Clinic, ternyata ASI sangat mudah diserap oleh tubuh bayi. Bahkan setiap nutrisi yang terkandung di dalamnya dapat dicerna secara sempurna.
- Bila seorang Ibu melahirkan bayi prematur. Ternyata kandungan ASI berbeda dengan bayi normal. Ibu yang memiliki bayi prematur akan mempunyai ASI dengan kandungan lemak, protein, natrium dan klorida serta zat besi yang sesuai dengan kebutuhan bayi prematur.
- ASI mengandungminyak omega 3 dan asam linoleat alfa yang sangat bermanfaat bagi perkembangan otak dan retina mata. Memang susu formula ada yang mencoba memasukkan kandungan yang sama. Namun sebagian besar memakai zat yang diambil dari ikan. Anda pasti setuju, perkembangan otak ikan berbeda jauh dengan manusia.
- Anda tahu tentang penyakit jantung? ternyata penelitian terbaru dari Universitas Bristol menyebutkan, penyakit jantung bisa dihambat dengan pemberian ASI selama bayi. Karena ASI mengandung adiponectin. Selain itu ASI juga mengandung Leptin yang berfungsi menyampaikan pesan ketika tubuh manusia kelebihan lemak. Tentu Anda memahami bahwa obesitas dekat dengan penyakit jantung. Jadi jika seseorang mengalami penyakit jantung, kemungkinan besar ketika bayi dirinya tidak mendapat asupan ASI yang cukup.
- Universitas Kentucky membuktikan, bayi yang telah diberi ASI punya tingkat kecerdasan lebih baik daripada bayi yang tidak cukup ASI.
- ASI mengandung alfa-lac atau alphalactalbumin yang bisa mengenali sel kanker dan membunuhnya sejak dini.
Saya rasa sudah sepatutnya kita sebagai orang tua menyadari, bahwa ASI adalah nutrisi terbaik untuk bayi kita. Tidak ada yang lain dan tak ada yang bisa menggantikan. Adalah kewajiban orang tua untuk memberi yang terbaik bagi bayinya.
Oleh karena itu patut kita merenungkan firman Tuhan, “Para ibu hendaklah menyusukan anak-anaknya selama dua tahun penuh, yaitu bagi yang ingin menyempurnakan penyusuan…” (QS. Al Baqarah: 233).