Mengenal Fungsi Dasar Excel (Part 1)

Pelatihan infografis, videografis & visualisasi data via Excel & Tableau, CP: 0857 3333 0407.

Mengenal Fungsi Dasar Excel (Part 1)

Mengenal fungsi dasar excel (part 1). Microsoft excel keberadaannya sudah sangat terkenal dan banyak membantu proses perhitungan data. Kelengkapan functions dan formulas pada excel mampu mengerjakan beragam proses perhitungan data secara cepat dan semi otomatis. Formulas ini bisa Anda gunakan pada perhitungan yang sederhana ataupun yang kompleks, dengan jenis data angka, huruf, tanggal, teks, data waktu ataupun kombinasi dari data-data tersebut. Pada artikel kali ini, kami akan bahas beberapa fungsi dasar yang umum digunakan dalam formula excel, untuk membantu proses perhitungan dan pekerjaan Anda sehari-hari.

Mengenal Fungsi Dasar Excel (Part 1)

1- Fungsi SUM

Fungsi sum merupakan salah satu fungsi yang paling banyak diketahui dan digunakan setiap pengguna excel. Fungsi sum ini digunakan untuk menjumlahkan data dari beberapa sel. Aturan penulisannya sebagai berikut :

       

2- Fungsi AVERAGE

Pada excel, fungsi average digunakan untuk menghitung rata-rata dari sejumlah data pada beberapa sel. Aturan penulisannya sebagai berikut :

  

3- Fungsi MAX dan MIN

Excel sangat membantu pekerjaan yang berhubungan dengan puluhan bahkan ribuan data. Adanya fungsi max dan min ini sangat membantu pengguna excel untuk mencari nilai tertinggi atau terendah di antara puluhan hingga ribuan data, tanpa mencarinya satu persatu. Fungsi max digunakan untuk mengetahui nilai maksimum dari sejumlah data, sedangkan fungsi min digunakan untuk mengetahui nilai minimum dari sejumlah data. Aturan penulisan fungsi max dan min sebagai berikut :

   

   

4- Fungsi COUNT

Bagi yang sering menggunakan fungsi excel, mungkin mudah menerapkan fungsi count ini. Tetapi bagi sebagian orang, masih menganggap bahwa fungsi count dan sum itu sama, padahal kegunaannya jelas berbeda. Jika fungsi sum digunakan untuk menghitung jumlah data, untuk fungsi count digunakan untuk menghitung banyaknya pemilik data. Oleh karena itu, jangan sampai keliru menggunakan fungsi sum dan count. Untuk aturan penulisannya sebagai berikut :

   

Artikel mengenal fungsi dasar excel (part 1) ini, kami tulis dengan harapan, bisa menjadi bahan belajar sederhana untuk memperdalam pengetahuan excel Anda, karna mengingat manfaat excel yang luar biasa, dan banyak dibutuhkan. Oleh sebab itu, kami menyediakan Workshop Amazing Data Presentation. Workshop yang bisa membantu Anda membuat visualisasi jutaan data dengan 2 software, yaitu Microsoft excel dan tableau. Segera hub di nomor 0857 3333 0407 (Bu Isti) untuk mendapatkan penawaran spesialnya.

TAGS > , , , , , , , , , , , , , ,

Post a comment