Manfaat Berpikir Out Of The Box saat Presentasi

Pelatihan infografis, videografis & visualisasi data via Excel & Tableau, CP: 0857 3333 0407.

Manfaat Berpikir Out Of The Box saat Presentasi

Manfaat berpikir out of the box saat presentasi. Presentasi merupakan moment penting dan diharapkan bisa berjalan dengan sempurna. Kegiatan presentasi mencakup persiapan yaitu desain slide presentasi hingga present penyampaian informasi. Di era sekarang, kemampuan kreatif saat presentasi sangat diperlukan. Untuk itu, Anda perlu mempunyai kemampuan berpikir out of the box saat presentasi. Sudut pandang yang berbeda tersebut, akan menciptakan sesuatu yang luar biasa dan berpengaruh besar bagi produk atau perusahaan yang sedang Anda presentasikan. So, berikut akan kami jelaskan manfaat berpikir out of the box saat presentasi.

1- Memiliki Perspektif yang Lebih Luas

Seseorang yang memiliki pola pikir yang out of the box, umumnya memiliki prespektif yang unik, karna melihat permasalahan atau peluang dari sisi yang berbeda. Dimana dari sisi tersebut akan ditelusuri lebih jauh, bahkan dari sisi yang belum terpikirkan sebelumnya. Dalam presentasi, berpikir out of the box bisa diterapkan ketika seorang presenter membuka presentasi dengan quotes atau pantun penghantar semangat. Ini sesuatu yang sangat keren dan tidak biasa.

(sumber : pixabay)

2- Menjadi Orang Kreatif

Memiliki kemampuan dan pola pikir yang selalu up to date, tidak ada ruginya. Ketika Anda memiliki kreatifitas tinggi untuk menuangkan ide ke dalam canvas presentasi, itu bisa menjadi poin plus Anda. Ketika bahan presentasi Anda berbentuk list poin, anda tidak melulu membuatnya dalam bentuk smart art yang kaku. Anda bisa mendesainnya dengan diagram custom dan jadi infografis yang keren. Seperti hasil peserta Workshop Amazing Slide Infographic berikut. Dimana, infografis keren dan menarik, dibuat hanya dengan software powerpoint yang sederhana.

Tak hanya itu, Anda bisa mendesain presentasi Anda semakin dinamis dengan sentuhan animasi dan motion infografis, hingga menghasilkan presentasi berupa video yang memukau seperti pada hasil berikut:

(sumber : pixabay)

3- Memiliki Kemampuan Adaptasi Cukup Tinggi

Seseorang yang memiliki pola pikir yang out of the box, pandai menyesuaikan diri dengan berbagai keadaan. Kemampuan adaptasinya yang tinggi mampu menciptakan ruang nyaman di kala ia sedang di fase gerogi atau demam panggung. Tidak memikirkan kegagalan presentasi, hingga membuat suasana presentasi hangat dan gerogi pun hilang, dengan cara mencoba bertanya ke audiens untuk menyalurkan gerogi adalah salah satu ciri seorang presenter yang berpikir secara out of the box.

4- Memiliki Problem Solving yang Tepat

Kemampuan menyelesaikan masalah dengan baik dan tepat sangat dibutuhkan pada saat desain slide presentasi atau pada penyampaian gagasan. Sebagai contoh, ketika Anda kebingungan menentukan pilihan untuk memvisualkan data presentasi ke dalam bentuk diagram, divisualkan dalam bentuk grafik garis, batang, atau pie chart?? Anda bisa menyikapinya dengan tenang, dan mencoba mencari solusinya melalui web desain presentasi yaitu kreasipesentasi.com atau pakarslide.com. Bukan hanya pasrah dan terpaksa menggunakan diagram yang tidak sesuai.

Manfaat berpikir out of the box saat presentasi perlu diterapkan. Adanya bekal pola pikir dengan sudut pandang yang tidak biasa, akan berakibat pada kualitas produk, jasa atau perusahaan yang sedang Anda presentasikan.

Bagi Anda yang memerlukan informasi seputar presentasi dan membutuhkan peningkatan skill, Anda bisa mengikuti Workshop Amazing Slide Infographic, optimasi presentasi, infografis, dan visualisasi data. Hub di nomor 0857 3333 0407 (Bu Isti) untuk penawaran spesialnya.

TAGS > , , , , , , , , , , , , , ,

Post a comment