BLOG

Menulikan Diri

Suatu hari , seorang pedagang di pasar ikan memasang tulisan “DISINI JUAL IKAN SEGAR”, di atas lapaknya. Sejurus kemudian, sejumlah pembeli berbondong-bondong datang ke tempatnya untuk membeli ikan.

Rupanya, hal ini membuat penjual ikan yang lain iri dengannya. Penjual lain berinisial A mendatanginya dan mengatakan, “Pak, buat apa ngasih tulisan “DISINI JUAL IKAN SEGAR”, itu pemborosan. Semua orang tahu, di lapak ini memang Anda jual ikan segar. Jadi kata “DISINI” tidak perlu dicantumkan.”

Sang penjual berpikir, wah.. logis juga ya kata penjual A. Akhirnya sang penjual itu menurunkan kata “DISINI”. Sehingga tulisan yang tertera tinggal “JUAL IKAN SEGAR”

Keesokan hari penjual B mendatanginya, dan mengatakan “Pak, semua orang tahu di tempat ini jual ikan segar. Jadi kata “JUAL” tidak perlu ditambahkan. Cukup “IKAN SEGAR” saja.”

Wah…logis juga ya…, kata penjual ikan itu. Dirinya pun menurunkan kata “JUAL” dan yang tertinggal hanya kata “IKAN SEGAR”.

Keesokan harinya ada seorang pembeli yang mendatangi lapaknya. Dan melihat tulisan “IKAN SEGAR” di atasnya. Sang pembeli berkata, “Pak-pak, wong ini pasar ikan, pastilah jual ikan segar. Ini kan bukan pasar buah. ”

Sang penjual pun mengangguk. Akhirnya dia pun memutuskan menurunkan semua papan di lapaknya. Dan tahukah Anda, setelah tulisan itu diturunkan, lapaknya jadi sepi pembeli. Karena lapak miliknya sama dengan penjual ikan yang lain.

Nah, jika Anda merasa ingin sukses dan Anda yakin dengan jalan Anda. Maka jalani dengan kesungguhan. Abaikan ucapan orang lain yang berusaha melemahkan. Tulikan diri Anda. Meski jalan yang Anda lalui berbeda dengan yang lain. Karena kesuksesan Anda tergantung pada diri Anda dan Tuhan.

Mulai sekarang, mari kita belajar menulikan diri terhadap pengaruh negatif dari orang lain.

Salam Pemenang Kehidupan.

TAGS > , , , , , , , , , , , , ,

Post a comment