BLOG

Rahasia Produk Laris

Beberapa hari lalu, saya berkunjung ke daerah Shiga, sebuah kota kecil yang indah dibatasi oleh danau seluas 200km persegi dan pegunungan yang mempesona. Di kota ini, ada pengusaha tempe ternama asal Indonesia. Nama beliau Rustono. Panggilannya Rusto. Orangnya ramah, rendah hati dan bersahaja. Ketika saya bertemu dengannya, kesan pertama yang muncul adalah idealisme dan intelektual yang tinggi, pantas saja, ketika saya berkunjung ke rumah yang juga kantornya, di belakang meja kerja nya penuh dengan buku. Beliau berkata, ini adalah hobinya dan ini merupakan buku-buku pilihannya. Yang menjadikan dirinya kuat berbisnis hingga sekarang. Di sela-sela buku nya pun tampak tulisan saya Amazing Slide Presentation.

Perjuangan Rusto diawali dari Indonesia, ketika lulus dari sekolah perhotelan dan bekerja sebagai office boy di sebuah hotel kota Jogja. Mengapa? Salah satu impiannya sejak kuliah adalah pergi ke luar negeri, dan dengan menjadi office boy dia bisa berinteraksi langsung dengan wisatawan asal luar negeri. Di sinilah dia bertemu dengan istrinya, Tsuruko Kuzumoto yang lebih sering dia panggil Mamako. Yang mengizinkannya untuk berbisnis tempe di Jepang.

Membuat tempe di negeri sakura tak semudah yang ia duga. Perbedaan musim, cuaca, kelembaban dan juga faktor x membuatnya sempat luntur semangat. Selama 4 bulan dia membuat tempe, tak ada satupun yang berhasil. Tabungannya menipis, istrinya pun mulai pesimis. Dengan sisa tabungannya, dia pun kembali ke Indonesia, mengirim permintaan magang di sekitar 60 pengrajin tempe di sekeliling pulau Jawa. Dari sekian banyak undangan, hanya sekitar 30-an pengusaha saja yang mau menerima permohonan magangnya. Dari sinilah, dia belajar tentang kehidupan, dia menyimpulkan sebagian pengrajin tempe yang sejatinya kaya raya, hidupnya sederhana, rendah hati dan mengikutsertakan keluarga dalam berbisnis. Ya, tempe adalah bisnis keluarga, dari sini dia copy paste pengalamannya dalam mengelola bisnis tempe miliknya.

Satu lagi yang menyadarkan dia, dulu waktu di Jepang dirinya sangat sulit memasarkan tempe. Dari pintu ke pintu, tolakan silih berganti. Dari pedagang tempe di pulau Jawa dia belajar rahasia produk laris. Pak Rusto bercerita pada saya tentang ucapan salah satu pedagang tempe, “Tahukah kamu Rusto, kenapa produk tempe kami laris…? Padahal tempe ya gitu-gitu saja rasanya. Rahasianya adalah olah rasa dan olah hati pelanggan. Kami tidak pernah fokus pada materi, harta, uang, tapi kami fokus pada kepuasan pelanggan. Jika mereka puas, mereka akan jadi marketing kami, dan itu tanpa dibayar. Sering-seringlah berbagi kisah dengan pelanggan, impian, harapan, dan cita-cita. Dengan itu mereka akan senang menjadi bagian dari impian kita.

Ucapan ini menancap kuat dalam diri Pak Rusto. Dirinya pun punya impian menduniakan tempe. Dan saat ini, tempe rusto telah merajai Jepang. Ratusan dan orang kota telah diakses dan jadi distributornya. Jika Anda naik pesawat Garuda dengan tujuan kota-kota di Jepang, maka Anda pun akan melihat di menu pesawat ada tempe Rusto. Cabangnya pun ada di berbagai belahan dunia, diantaranya Meksiko, Perancis dan Bulgaria. Tempe Indonesia pun jadi harum di tangannya.

Saya mencoba merenungi kata-kata beliau, berbagi kisah sukses dengan orang lain, membagi cerita rahasia produk laris, secara tidak langsung menginspirasi kita untuk lebih maju lagi. Kisah hidup yang dibubuhkan dalam produk, adalah rahasia produk laris yang ada di sekitar kita. Tak heran, banyak peserta Amazing Slide Presentation yang selalu ingin mengikuti kembali pelatihan saya, bukan hanya untuk menambah skill, tapi mendengar kisah perjuangan saya dan keluarga mulai nol, kejatuhan bisnis saya, menulis buku dan menemukan passion, mengkader puluhan trainer hingga bisa pergi ke negeri sakura dan belajar langsung dengan Garr Reynolds. Kisah hidup Anda adalah rahasia produk laris Anda. Tak heran, jika seseorang ingin sukses tanpa usaha, maka produk nya pun juga hanya bertahan sekejab saja.

Di akhir pertemuan, beliau pun mengajak saya untuk ber-kayak ria di danau Shiga. “Ayo Mas Dhony, kita nikmati kehidupan, kesuksesan adalah hidup yang seimbang.

Sukses terus ya Pak Rusto.

Salam Amazing.

Saya dan Pak Rusto.

Pages: 1 2

TAGS > , , , , , , , , , , , , , , , , ,

Post a comment