BLOG

Desain Slide Presentasi – Rule of Thirds

Desain slide presentasi. Dalam dunia fotografi istilah rule of thirds bukan lagi sebuah hal yang asing. Namun ternyata rule of thirds juga bisa diaplikasikan dalam desain slide presentasi powerpoint atau keynote. Saya sendiri sering mengenalkan dan berbagi rule of thirds dalam setiap pelatihan powerpoint yang diprakarsai oleh Kreasi Presentasi bekerja sama dengan perusahaan yang memakai jasa kami.

Apa itu rule of thirds? Rule of thirds adalah metode penempatan gambar supaya lebih nyaman dan eyecatching dengan cara membagi image menjadi sembilan ruang persegi dengan perbandingan ukuran yang sama. Gambar yang ingin ditonjolkan ditempatkan pada bagian garis vertikal di sebelah kanan dan kiri. Atau pada titik persimpangan sisi persegi tersebut. Berikut contohnya:

Contoh rule of thirds

Pada gambar di atas, jelas bahwa obyek ditempatkan pada garis vertikal sebelah kanan, antara deretan kotak kolom kiri dan tengah. Ini contoh lainnya:

Contoh penempatan image dalam rule of thirds

Pages: 1 2

TAGS > , , , , , , , , , , , , , , , , ,